MASJID AGUNG AL-AQSHA | Klaten

Seingatku dulu waktu pertama atau bahkan kedua kali ya ? ke Klaten akan melewati terminal Klaten yang sekarang sudah di bangun dengan megahnya sebuah Masjid yang diberi nama Masjid Agung Al-Aqsha. Dulu jika pergi atau datang ke Klaten biasa diantar ditempat ini, dimana menunggu Bus yang akan berangkat ke Jogja ataupun langsung tujuan ke Purwokerto, dimana suatu saat menunggu dengan lama dan meragukan apakah memang sudah tidak ada lagi Bus yang lewat atau Bus tidak berhenti disini tempat ini, dan teryata yang terjadi memang karena posisi Klaten hanya sebatas jalur lewatan antara Jogja dengan Solo sehingga sulit untuk mencari Bus yang benar-benar berasal atau menuju ke Klaten.

Di tahun 2008 - 2009 yang saya alami memang kebanyakan orang di Klaten menggunakan kendaraan mereka sendiri untuk bepergian atau bahkan menyewa dan meminjam punya tetangga atau sanak sodara sehingga untuk kendaraan umum tidak begitu ramai seperti yang biasa saya alami selama di Purwokerto, dimana di Terminal Purwokerto sudah tersedia berbagai macam angkot dengan tujuan dan jalurnya masing-masing sehingga memudahkan kita yang tidak memiliki kendaraan pribadi, dengan menggunakan kendaraan umum dan sampai tujuan dengan tepat waktu. Setelah selang beberapa tahun memang ternyata Terminal Klaten dipindahkan ke tempat yang lebih dekat dengan Stasiun dengan asumsi setelah naik Kereta bisa naik Bus begitu sebaliknya setelah naik Bus bisa dengan mudah ke Stasiun untuk naik Kereta. 

Akhirnya berdirilah sebuah Masjid yang Agung dan disebut pula dengan Masjid Agung Al-Aqsha Klaten, tempat ini yang dulunya sepi, sekarang menjadi lebih bermanfaat dan menjadi tempat rest area bagi perjalanan dengan kendaraan pribadi yang menempuh jarak jauh serta akan meluangkan waktu untuk beristirahat sebenar sembari melaksanakan ibadah di Masjid Agung Al-Aqsha tersebut. Dari arah selatan by pass dari Jogja terlihatlah bangunan Masjid Agung Al-Aqsha ini dengan megah serta terlihat pula di bagian belakang Masjid terdapat Menara Air Jonggrangan yang menambah kesan keunikan tersendiri dari kota Klaten Bersinar.

Setelah berdirinya Masjid Agung Al-Aqsha tentu harapan untuk transportasi umum yang memang disediakan terminal baru yang berdekatan dengan Stasiun nampaknya akan berbuah manis, tetapi terakhir kali saya mengantar Ibu untuk naik Bus ternyata memerlukan waktu yang lama untuk menunggu Bus datang sekitar 30 menit sendiri sampai benar-benar naik kedalam Bus. Untuk masa sekarang sudah banyak sekali yang mempunyai kendaraan pribadi sehingga tidak lagi membutuhkan transportsi umum walau sebenarnya transportasi umum lebih terjamin untuk ketenangan dan tidak capek dalam perjalanan. Dari segi inilah dimana Masjid Agung Al-Aqsha mengambil alih manfaatnya orang yang merasa lelah dalam berkendara akan meluangkan waktunya untuk beristirahat sejenak di Masjid yang memang berada di Jalan yang melintas antara Jogja dengan Solo. 
__________________________________________
Simak Juga & Tinggalkan Jejak

__________________________________________

Selain tujuan utama sebagai tempat Ibadah, Masjid Al-Aqsha sangat bermanfaat bagi yang ingin beristirahat sejenak untuk melanjutkan perjalanan kembali agar lebih fresh dan segar serta membuat aman dalam berkendara. Bangunan yang besar tentunya membuat nyaman dimana di siang hari kesejukan dirasakan disetiap sudutnya, dan di malam hari merasakan kehangatan dengan ketebala sajadah karepet serta dinding-dinding yang kokoh. Itu semua menunjang kekhusyukan kita dalam beribadah agar apa yang kita amalkan bisa dengan hati yang ikhlas dan tentram.

disitulah yang kulihat dan yang kudengar 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar